Seri Belajar Konstruksi Piping - IDENTIFY THE SCHEDULE NUMBER OF PIPE
Seorang material control pada piping project, harus memiliki kemampuan salah satunya mengenali semua jenis material, khususnya pipa (pipe) guna mencegah kesalahan penerimaan dan pemakaian material saat mereka menjalankan tugasnya.
Material pipa, sangat beragam dan memiliki banyak ukuran (size). Dalam satu ukuran memiliki berbagai macam ketebalan dan ketebalan pipa itu berkaitan erat dengan istilah schedule. Untuk mengetahui size dan schedule biasanya kita dapat mengecek pada taq yang tertera pada pipa. Bagaimana jika kita menemui kasus pipa yang tidak dapat menemukan taqnya atau tidak kita kenali dan bagaimana kita mengidentifikasinya? Kita biasanya mengecek dengan melakukan pengukuran langsung dan mencocokkannya menggunakan tabel schedule pipa (pipe schedule chart) yang ada dalam piping handbook.
Ini merupakan jawaban yang paling simple berupa tips cara mengidentifikasi schedule pipa (pipe schedule) dengan pengukuran langsung dan hanya berupa catatan kecil tabel.
Ikuti tips berikut:
Tambahkan 3 inch hasil
pengukuran actual inside diameter (ID actual), kemudian bagi dengan ketebalan dindingnya, sehingga
schedule tersebut dapat diidentifikasi mengikuti table di bawah ini.
Tabel Penentuan Schedule Pipa |
Sebagai
contoh,
Hasil
pengukuran inside diameter pipa adalah 12.5 inch, tebal dindingnya adalah 0.75
inch.
Cara
menghitungnya : 12.5 + 3 = 15.5, Kemudian 15.5/0.75 = 20.2. Dari melihat tabel
di atas, hasil 20.2 adalah diantara 20 - 23 maka Schedule 80. Outside diameternya 14 inch.
Aturan
ini tidak berlaku untuk pipa di bawah 6 inch dan tidak ada hitungan untuk
schedule 10 juga 20 karena tidak ada standard ketebalan dalam tabel di atas.
Pak Kalau buat kontruksi tanki menghitung keseluruhannya gimana
ReplyDelete